Ruas Jalan Tol Mapan Seksi V Terancam Molor

Suasana arus lalulintas di tol Mapan. (Toski D).
Suasana arus lalulintas di tol Mapan. (Toski D).

MALANGVOICE – PT Jasamarga Pandaan-Malang (JPM) menyebut, ruas jalan tol Malang-Pandaan (Mapan) di seksi IV Singosari-Pakis siap beroperasi seperti di seksi I-III. Namun untuk Seksi V masih terkendala pembebasan lahan.

Humas JPM Agus Tri Antyo, ruas jalan tol Mapan seksi IV telah siap dioperasikan menyusul 3 seksi lain yang telah beroperasi.

“Untuk seksi IV saat ini sudah 99 persen, kami menunggu Sertifikat Laik Operasi (SLO) diterbitkan, baru kami operasikan,” ungkapnya, saat dihubungi, Jumat (16/8).

Sebab, lanjut Agus, jalan tol yang akan beroperasi harus melalui beberapa pemeriksaan dan pengujian apakah sudah layak untuk digunakan.

“Jika sudah diperiksa dan dinyatakan layak baru diterbitkan SLO. Sedangkan untuk seksi I hingga III sudah mengantongi SLO dan mulai diberlakukan tarif sejak 9 Agustus lalu,” jelasnya.

Sedangkan, tambah Agus, pengerjaan ruas jalan tol seksi V Pakis-Kota Malang saat ini masilh dalam pengerjaan, namun ada permasalahan tentang pembebasan lahan.

“Saat ini pengerjaan di seksi V sudah 50 persen. Pekerjaan terhambat karena ada kendala pembebasan lahan. Jika lahan belum di bebaskan kami belum berani membangun,” pungkasnya.

Sekadar diketahui, Ruas Tol Pandaan-Malang memiliki 5 seksi dengan panjang 38,588 kilometer. Untuk seksi I (Pandaan-Purwodadi) memiliki panjang 15,475 kilometer, Seksi II (Purwodadi-Lawang) panjangnya 8,50 kilometer, Seksi III (Lawang-Singosari) memiliki panjang 7,51 kilometer dan Seksi IV (Singosari-Pakis) panjangnya 4,75 kilometer dan Seksi V (Pakis-Malang) memiliki panjang 3,113 kilometer. (Hmz/ulm)