Resep Jus Sehat Buatan Sendiri di Rumah

Orange juice. (pixabay)

MALANGVOICE – Para pakar kesehatan menyarankan mengonsumsi serat dalam jumlah yang cukup untuk memenuhi asupan harian. Kebutuhan setiap orang sangat berbeda. Misalnya saat pria dewasa membutuhkan 34 gram serat per harinya, sedangkan wanita dewasa hanya 28 gram.

Untuk mendapatkan nutrisi ini kamu bisa mendapatkannya dari buah atau sayur, yang dapat diolah sesuai selera, salah satunya menjadi jus.

Jus Triple C
Vitamin c sangat diperlukan untuk tubuh untuk meningkatkan daya tahan maupun berfungsi sebagai antioksidan akibat radikal bebas. Untuk mendapatkan yang terbaik kamu bisa menggabungkan tiga buah berikut ini yang kaya serat dan nutrisi.

Bahan-bahan:
150 gr nanas
100 gr kiwi
150 gr air jeruk manis

Cara membuat:
Cuci buah hingga bersih dengan air mengalir
Potong nanas dan rendam sebentar dengan air garam. Potong buah kiwi menjadi ukuran sedang, sisihkan. Peras jeruk dan ambil bulir-bulirnya
Setelah semua bahan siap masukan ke dalam blender, olah hingga mendapatkan tekstur halus.
Sajikan dengan es batu agar lebih nikmat.

Jus Tomat Jeruk Turmeric
Apa jadinya kalau minuman segar yang berasal dari buah tomat dan jeruk berpadu dengan turmeric ya? Tentunya nikmat dan berkhasiat karena mengandung senyawa bioaktif yang kuat, berfungsi sebagai peradangan alami, serta mampu mengurangi risiko penyakit jantung loh!’

Bahan-bahan:
10 jeruk peras
4 tomat
2 jeruk nipis
2 sdt turmeric powder
Es batu

Cara Membuat:
Cuci semua bahan hingga bersih , dan potong sesuai selera. Untuk jeruk peras terlebih dahulu kemudian sisihkan sarinya. Siapkan blender dan masukan semua bahan. Es batu dapat dipisah atau dicampur sesuai dengan keinginan. Tuang dalam gelas dan sajikan saat dingin

Jus Melon Manis Segar
Buat si kecil yang tidak suka campuran minuman dengan sayur, kamu bisa memadukannya dengan buah melon dan apel yang biasanya disukai anak-anak karena rasanya yang manis. Wah, minuman manis segar nih!

Bahan-bahan:
Melon 500 gram
Apel 250 gram
Daun Mint
Es batu
Air secukupnya
Gula pasir atau susu jika suka

Cara Membuat:
Bersihkan buah dan potong-potong hingga ukuran sedang. Siapkan blender atau juicer dan masukan semua bahan. Es batu masukan secara terpisah, begitu juga dengan gula. Setelah selesai tuang jus ke dalam gelas saji, tambahkan es
Jus favorit anak-anak siap dihidangkan.

Jus Berry Smoothie
Sejak lama buah berry banyak digunakan untuk menjaga kadar gula darah, menurunkan kolesterol hingga baik untuk kulit wajah. Wah, nggak mengherankan ya mengapa buah ini sangat populer dan memiliki banyak penggemar.

Bahan-bahan:
200 gram mix berry
50-100 ml susu cair atau air
Gula atau madu

Cara membuat:
Masukan air dengan campuran susu jika suka ke dalam blender. Tambahkan mix berry, dengan es batu. Kemudian tambahkan gula atau madu sesuai selera. Setelah selesai angkat dan minuman sehat siap untuk diminum

Nah, bagaimana pendapat kamu setelah melihat empat resep minuman sehat barusan, menarik dan mudah dibuat bukan? Untuk membantu kamu membuat resep gunakan blender berkualitas terbaik dari Ruparupa. Melalui situs online berbelanja online ini kami menjual blender, juicer, serta perlengkapan minum yang setara dengan kualitasnya.

Selain itu lengkapi juga dapur kamu dengan dekorasi serta penerangan terbaik seperti menggunakan lampu led yang dapat mengoptimalkan penerangan, dengan daya hemat.(der)