Raymond Kaya Beberkan Pentingnya Pelajari Media

MALANGVOICE – Eksekutif Produser Liputan 6 SCTV, Raymond Kaya berbagi pengalamannya kepada ribuan mahasiswa baru (maba) Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Universitas Brawijaya (UB), di Gedung Samanta Krida UB, Rabu (9/9).

Raymond menekankan pentingnya mempelajari media. Dalam acara bertema ‘Peran Perguruan Tinggi dan Media dalam Memperkuat dan Mempertahankan Jiwa Nasionalisme di Era Global’ itu, dia menyebut media memiliki peran vital menumbuhkan jiwa nasionalisme.

Dikatakannya, memasuki era digital dewasa ini setiap mahasiswa dari berbagai keilmuan penting belajar media. “Mau jurusan Politik, Psikologi, Hubungan Internasional, tetap perlu media,” imbuhnya.

Apalagi, lanjut dia, menjadi wartawan sekarang ini sangat mudah. Ia menyebut, siapapun bisa mempraktikan citizen jurnalism. “Tinggal foto dan upload sudah beres,” katanya.

Dalam kesempatan itu, Raymond sempat menunjukkan sebuah video yang merekam kelompok paduan suara dari Belanda sedang menyanyikan lagu ‘Nina Bobo’.
Lagu itu dibawakan begitu indah dengan tetap menggunakan Bahasa Indonesia.
Kreativitas itu bisa diekspose karena peran media.
Raymond menambahkan, media massa di era digital ini membutuhkan orang-orang yang berpikir kreatif. Ia menilai, industri kreatif memiliki persaingan ketat sehingga orang yang hanya bisa ikut-ikutan pasti tersisih.

Dia menyarankan mahasiswa agar rajin terlibat dalam media melalui pengiriman tulisan berupa opini atau artikel. Kegiatan itu penting, menurutnya, bagi perkembangan karier di masa depan.

“Bisa dimulai dengan menulis untuk majalah mahasiswa atau media lokal. Saya dulu juga begitu awalnya, sejak itu artikel saya masuk terus di berbagai media,” urainya.

Ia menyebut, sekitar 200 artikel yang ia tulis semasa kuliah, telah terpublish di berbagai media. Hal itu memudahkannya ketika mengirimkan lamaran kerja di SCTV.

“Masuknya sangat mudah, karena yang ngetes sudah tahu kualitas saya. Maka dari itu media penting, anda mau jadi pengamat politik, penasihat politik, menulislah. Karena nama anda akan di kenal,” pungkasnya.