Rapimcab Gerindra Kota Malang, Satukan Frekuensi Menangkan Wali Tanpa Black Campaign

MALANGVOICE – DPC Partai Gerindra Kota Malang menggelar Rapat Pimpinan Cabang (Rapimcab) di Hotel Atria, Jumat (20/9). Acara ini diikuti kader Gerindra dan partai koalisi Malang Mbois yang mendukung Wahyu Hidayat – Ali Muthohirin di Pilkada 2024.

Dalam Rapimcab itu, DPC Gerindra Kota Malang mengajak seluruh kader dan 24 partai pendukung di Koalisi Malang Mbois untuk bersatu dan solid memenangkan Wahyu Hidayat – Ali Muthohirin (Wali).

“Kita kumpul semua terkait penyusunan internal Gerindra persiapan pemenangan Wali. Nah, Temen-temen koalisi Wali diundang sekalian di Rapimcab ini, saya ajak karena nanti 22-23 September sudah on,” kata Ketua DPC Gerindra Kota Malang, Moreno Soeprapto.

Baca Juga: Komnas Perempuan Mencatat Selama 2023 Ada 409.975 Kekerasan Terhadap Perempuan, Jadi Bahasan di Konferensi PdP IV

Jumlah DPT Pilkada 2024 Kota Batu Ditetapkan Sebesar 166.942 Pemilih

Koordinasi dengan partai pengusung dan pendukung ini dikatakan Moreno juga untuk memperkuat dan menyatukan frekuensi di Pilkada 2024.

“Karena kemarin ada isu Gerindra ke mana-mana, di sini kita putus di pilihan Wali. Wahyu Hidayat juga sudah kita sampaikan sebagai kader Gerindra sebagai Dewan Penasihat,” lanjutnya.

Selain itu, kepada ranting Gerindra di Kota Malang dan para partai pendukung Wali, Moreno meminta saat Pilkada 2024 itu tidak ada black campaign.

“Saya lihat paslon lain dari kita tidak ada black campaign, kita balapan sportif. Saya fokus pemenangan Wali bersama-sama,” kata pria yang juga sebagai anggota DPR RI ini.

Dengan begitu, Moreno sendiri berharap pasangan Wali bisa menang dengan banyak dukungan positif dari partai pendukung di Malang.

“Kami tetap optimistis menang, untuk berapa persennya kami belum tahu karena masih ada waktu banyak,” tandasnya.

Dalam agenda Rapimcab itu DPC Gerindra juga memberikan SK baru kepada pengurus PAC Gerindra di setiap kecamatan.

“Ini regenerasi kepengurusan di Kota Malang, yang dulunya adalah pengurus anak ranting, kini menjadi ranting. Dan yang dulunya pengurus PAC kini menjadi pengurus tingkat Kota,” tutup Moreno.(der)

spot_img

Berita Terkini

Arikel Terkait