Prioritaskan Kenyamanan Pengendara, Pemkot Batu Kebut Perbaikan Jalan Berlubang

Petugas dari DPUPR Kota Batu penambalan jalan berlubang. (Aziz / MVoice)
Petugas dari DPUPR Kota Batu penambalan jalan berlubang. (Aziz / MVoice)

MALANGVOICE – Kenyamanan dan keamanan wisatawan maupun masyarakat jadi prioritas Pemkot Batu. Berbagai cara pun dilakukan, salah satu yang diutamakan adalah perbaikan jalan.

Pemkot Batu melalui Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Kota Batu terus menambal jalan-jalan berlubang dibeberapa ruas jalan di Kota Batu. Pemeliharaan jalan sekecil apapun kerusakannya jadi prioritas utama.

Jalan-jalan berlubang terpantau cukup parah kondisinya. Faktor tersebut akibat dampak sering dilintasi kendaraan. Apalagi musim liburan yang mendapatkan banyak wisatawan.

Ditambah lagi intensitas hujan yang tinggi. Semakin mengakibatkan jalan berlubang dengan ukuran beragam.

Kepala Bidang Bina Marga DPUPR Kota Batu Alfi Nurhidayat menjelaskan, penambalan dan pengaspalan tersebut sebagai bentuk pelayanan kepada masyarakat. Kerusakan ringan atau sedang akan ditangani kurang dari 1×24 jam.

“Apabila rusak berat akan kami prioritaskan untuk penanganan tahun anggaran 2018. Dan kami berkomitmen untuk terus melakukan pemeliharaan jalan sekecil apapun kerusakan Jalan yang ada,” kata Alfi, Kamis (29/3).

Selain itu, lanjut Alfi, masyarakat diminta turut aktif melaporkan kepada pihaknya. Apabila ditemukan ada jalan berlubang dan atau rusak di wilayah Kota Batu. Mengingat keselamatan dan kenyamanan pengguna jalan yang menjadi prioritas pelayanan.

“Masyarakat bisa melaporkan langsung via perangkat desa/kelurahan, kecamatan, atau surat dan dikirimkan ke DPUPR Kota Batu. Atau melalui aplikasi Lapor Jalan Berlubang Kota Batu,” ia menandaskan.(Der/Aka)