MALANGVOICE – Dewan Pimpinan Cabang Partai Persatuan Pembangunan (DPC PPP) Kabupaten Malang mendaftarkan 47 bakal calon legislatif (Bacaleg) ke KPU.
Bacaleg dari PPP Kabupaten Malang mayoritas milenial Perempuan, ada sekitar 50 persen lebih Bacaleg perempuan yang mewarnai tujuh daerah pilihan (Dapil) di Kabupaten Malang.
“Alhamdulillah, kami (DPC PPP) telah menyerahkan 47 nama Bacaleg yang potensial. Kita berdayakan perempuan dan milenial,” ucap Ketua DPC PPP Kabupaten Malang H Ahmad Daniyal, saat ditemui awak media usai menyerahkan berkas Bacaleg di KPU Kabupaten Malang, Ahad (14/5).
Baca juga:
Daftar 45 Bacaleg, DPC PPP Kota Malang Target 5 Kursi
Daftar Bacaleg ke KPU, Gerindra Kota Malang Klaim 50 Persen Kader Milenial
Buka Pilkades Serentak Gelombang 2, Ini Pesan Bupati Malang
Menurut Daniyal, dari 47 Bacaleg yang didaftarkan tersebut, 22 Bacaleg merupakan laki-laki dan 25 Bacaleg perempuan, dan diharapkan para Bacaleg yang telah didaftarkan mampu memberikan yang terbaik bagi masyarakat Kabupaten Malang.
“Kami memaksimalkan kader-kader perempuan, bahkan untuk nomor urut 1 dan 2 kebanyakan didominasi perempuan,” tegasnya.
Daniyal menjelaskan, dalam pelaksanaan pemilihan legislatif (Pileg) 2024 mendatang, PPP menargetkan dapat meraih satu kursi di setiap Dapil yang ada di wilayah Kabupaten Malang.
“Kami gak muluk-muluk yang penting bagi PPP bisa bertambah, kalau bisa per Dapil per Dapil satu kursi,” tandasnya.(der)