MALANGVOICE – Polres Malang bakal mengerahkan 2/3 kekuatan personelnya untuk mengamankan pelaksanaan Pilkada Kabupaten Malang, Desember mendatang.
Kabag Ops Polres Malang, Kompol Deky Hermansyah mengatakan, jumlah tersebut lebih kecil dibanding pengamanan pada hari pemilihan.
“906 personel sekadar mengamankan sejak proses awal hingga masa kampanye, hari H kami kerahkan 1400 personel,” katanya, disela simulasi pengamanan, Selasa (18/8).
Pihaknya juga di back up Polres Malang Kota dan Batu, serta 1 SSK Brimob, 1 unit anti anarkis terdiri dari 40 personel dengan didukung 20 sepeda motor trail.
“Suasana Pilbup lalu berjalan lancar dan tertib, tugas kami mengamankan jalannya pilkada, dan semua pendukung harus menerima hasil akhirnya,” pungkasnya.-