Polisi Waspadai Gerakan Radikal Saat Nataru

Kapolres Malang Kota, AKBP Decky Hendarsono. (deny)
Kapolres Malang Kota, AKBP Decky Hendarsono. (deny)

MALANGVOICE – Polisi terus siapkan pengamanan jelang Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2017. Di Kota Malang khususnya, selain gelar pasukan yang disebar di gereja dan tempat penting lain, ada antisipasi di titik tertentu.

Dijelaskan Kapolres Malang Kota, AKBP Decky Hendarsono, tim intelejen dan Reskrim juga akan dimaksimalkan di beberapa titik yang dianggap rawan, namun ia enggan memberi tahu di mana saja pastinya.

“Ada lah pokoknya saya sebar, tapi saat ini tak ada ancaman kok,” katanya.

Meski tak ada ancaman, ia tak mengendurkan pengamanan dan waspada terhadap gerakan radikal. “kalau itu jelas, semoga Malang tak ada masalah,” lanjutnya.

Seperti diketahui Polres Malang Kota akan menggelar Operasi Lilin Semeru 2016. Dalam operasi itu, sebanyak 300 lebih personel keamanan dikerahkan. Polisi juga akan mendirikan pos pengamanan di tiga titik.