MALANGVOICE – Sebanyak 2.197 peserta mengikuti Seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru Jalur Mandiri Gelombang II POLINEMA pada tanggal 01 dan 02 September 2020.
Seleksi Jalur Mandiri Gelombang II dilaksanakan berbeda dengan Gelombang I. Pada gelombang II ini seleksi dilaksanakan secara online dan offline.
Pembantu Direktur I Polinema, Supriatna Adhisuwignyo, S.T., M.T, mengatakan, 2.197 peserta Seleksi Mandiri Gelombang II ini akan memperebutkan 501 kursi.
“Pada penutupan pendaftaran kemarin, tercatat jumlah peminat Mandiri Gelombang II sebanyak 2.819 orang, namun yang telah menyelesaikan proses administrasi dan pembayaran sebanyak 2.197 peserta. Sebanyak 2.145 peserta akan mengikuti ujian secara online dan 52 peserta akan mengikuti ujian secara offline di kampus Polinema”, jelas Pudir I Polinema.
Ia mengatakan, peserta disediakan komputer atau prasarana saat mengikuti ujian seleksi secara offline. Namun, seluruh peserta wajib mengikuti protokol kesehatan.
“Peserta yang mengikuti ujian offline di kampus Polinema harus mengikuti protokol kesehatan dan memenuhi persyaratan yang telah ditetapkan oleh Panitia, di antaranya memiliki KTP atau berdomisili di Malang Raya”, pungkasnya.(der)