Pipa PDAM di Ranugrati Bocor, 11 Kelurahan Terdampak Gangguan Aliran Air

MALANGVOICE – Sebanyak 11 kelurahan terdampak gangguan aliran air bersih dari Perumda Tugu Tirta pada Selasa (5/7). Hal ini lantaran adanya pipa milik perumda yang sebelumnya bernama PDAM ini bocor di Jalan Ranugrati, Sawojajar.

Direktur Utama Perumda Tugu Tirta Malang, M Nor Muhlas mengatakan, kebocoran pipa itu karena perawatan di lokasi tersebut. Bocornya pipa itu juga membuat air meluber ke jalan.

“Itu adalah pipa lama, jadi anjlok langsung airnya kemana-mana karena memang pipa besar,” katanya.

Perawatan itu masih ditangani tim teknis di lapangan. Muhlas mengaku memang butuh waktu agar pipa kembali normal sehingga bisa mengalirkan air bersih ke 11 kelurahan yang terdampak.

Adapun 11 kelurahan itu meliputi Kelurahan Sawojajar, Madyopuro, Polowijen, Pandanwangi, Rampal Celaket, Ksatrian, Bunulrejo, Polehan, Balearjosari, Bumiayu dan Buring.

Untuk mengatasi gangguan aliran air bersih Perumda Tugu Tirta menyediakan layanan tangki bantuan kepada masyarakat.(der)

spot_img

Berita Terkini

Arikel Terkait