Perilaku Buruk, Ikon Kota Batu Ini Penuh Coretan

'Shining Batu' yang tak lagi bersinar, gara-gara penuh coretan (fathul)
'Shining Batu' yang tak lagi bersinar, gara-gara penuh coretan (fathul)

MALANGVOICE – Hutan Kota Batu menyediakan tempat refreshing yang menyenangkan untuk mengisi hari libur. Apalagi dalam cuaca panas seperti ini sangat cocok buat bersantai karena banyak pohon di sana.

Namun sayang, ada tangan-tangan jahil yang mengotori tempat itu. Seperti di beberapa ikon kota batu ‘Shining Batu’ yang terlihat kotor. Tulisan cantik berwarna merah itu penuh dengan coretan berbagai warna.

Selain ikon ‘Shining Batu’, ikon lain seperti ‘Kota Wisata Batu’ juga tak luput dari perilaku buruk oknum masyarakat itu. Padahal seharusnya, ikon-ikon itu bisa mempercantik suasana hutan kota, malah dikhawatirkan sebaliknya jika perilaku buruk itu terus berlanjut.

Salah satu pengunjung, Ika Nuraini, mengaku telah beberapa kali datang ke hutan kota. “Letaknya strategis, biasanya sama teman-teman dari kampus,” ungkap mahasiswa Universitas Muhammadiyah Malang itu.

Mengenai banyak coretan yang memenuhi ikon kota wisata itu, Ika juga tidak setuju. Karena kadang remaja-remaja iseng mencoret-coret untuk gurauan sehingga diperlukan pendidikan yang lebih kepada mereka.

“Ya kita menyayangkan saja mas, kan enak buat foto-foto. Untungnya kalau di foto gak kelihatan,” ujarnya sembari tertawa.