Pemkot Malang Resmikan Jembatan Tunggulmas, Bisa Diakses Masyarakat Umum Hari Ini

Peresmian jembatan Tlogomas, Kota Malang, (Bagus/Mvoice).
Kominfo Pemkot Malang
Kominfo Pemkot Malang

MALANGVOICE – Jembatan penghubung Tunggulwulung dan Tlogomas atau bisa disebut Tunggulemas (Tunggulwulung-Tlogomas) sudah bisa diakses masyarakat umum.

Pembukaan itu dilakukan setelah Wali Kota Malang, Sutiaji didampingi Wakil Wali Kota Malang, Sofyan Edi Jarwoko bersama dengan jajarannya dan Forkompinda Kota Malang meresmikan jembatan tersebut pada Kamis (24/2).

Wali Kota Malang, Sutiaji menyampaikan, pembangunan jembatan yang menghabiskan anggaran Rp39 miliar ini berhasil terbangun dan bisa diakses atas bantuan dari masyarakat yang membayar pajak.

“Pembangunan di Kota Malang ini berasal dari uang masyarakat kami serahkan kepada masyarakat, artinya kami hanya mengkoordinir saja. Makannya saya ucapkan ribuan terima kasih kepada masyarakat,” ujarnya, Kamis (24/2).

Wali Kota Malang, Sutiaji saat memberikan sambutan, (Bagus/Mvoice).

Pria nomor satu di Kota Malang itu menyampaikan, meski jembatan sepanjang 140 meter itu sudah dapat diakses, dia tidak memungkiri ada beberapa kekurangan terkait rekayasa lalu lintas yang perlu dilengkapi.

Kekurangan tersebut, dikatakan Sutiaji sudah dikoordinasikan dengan Dinas Perhubungan (Dishub) Provinsi Jawa Timur (Jatim) dan Sekertaris Daerah (Sekda) Provinsi Jatim.

“Kekurangan itu satu berkaitan dengan rambu hati-hati, kedua, saya juga sudah instruksikan ke Dishub supaya marka jalan dari arah Tlogomas ke jembatan sama di daerah jembatan itu tidak hanya lurus tapi putus-putus,” terangnya.

“Ada lagi nanti akan ada penyempurnaan mudah-mudahan nanti saat belok kesana nanti akan diperluas jadi tidak stay disini (jembatan) tapi agak landai, harapannya bisa menikmati jembatan Tlogomas,” sambungnya.

Forkopimda Kota Malang berswafoto di jembatan Tlogomas, (Bagus/Mvoice).

Sutiaji berharap dengan adanya akses baru penghubung Tunggulwulung dan Tlogomas ini bisa menjadi kekuatan untuk membantu mendukung pertumbuhan ekonomi di Kota Malang.

“Mudah-mudahan ini menjadi kekuatan kita untuk sektor ekonomi bisa tumbuh bagus berseiring dengan reborn di 2022 dan optimisme 2023 akan lonjakan pertumbuhan ekonomi di Indonesia terutama di Kota Malang,” tandasnya.

Sementara itu, Sekertaris Daerah (Sekda) Kota Malang, Erik Setyo Santoso menambahkan, dengan pembukaan jembatan Tunggulemas diharapkan bisa memberikan dampak baik sekaligus menambah jaringan jalan.

“Semoga melalui pembangunan jembatan Tlogomas ini dapat menjadi jawaban atas permasalahan kemacetan di kawasan tersebut,” imbuhnya.(der)