Pemkot Malang Kirim Bantuan ke Korban Bencana Sulteng

Wali Kota dan Wakil Wali Kota Malang Sutiaji-Sofyan Edi di samping Sekda Wasto mengecek bantuan sebelum diberangkatkan ke Palu, Sigi dan Donggala, Kamis (11/10). (Humas Pemkot Malang)
Wali Kota dan Wakil Wali Kota Malang Sutiaji-Sofyan Edi di samping Sekda Wasto mengecek bantuan sebelum diberangkatkan ke Palu, Sigi dan Donggala, Kamis (11/10). (Humas Pemkot Malang)

MALANGVOICE – Pemerintah Kota (Pemkot) Malang kirim bantuan kemanusiaan untuk bencana gempa dan tsunami Palu, Sigi dan Donggala Sulawesi Tengah, Kamis (11/10). Selain bantuan logistik, Kota Malang mengirimkan donasi yang terkumpul sejumlah Rp 82 juta.

Pemberangkatan bantuan dipimpin langsung Wali Kota dan Wakil Wali Kota Malang Sutiaji-Sofyan Edi Jarwoko usai apel pagi bersama seluruh ASN.
Pelaksana tugas (Plt) Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Malang Handi Priyanto mengatakan, bantuan yang akan dikirim ke Sulawesi Tengah terdiri dari berbagai bahan kebutuhan. Rinciannya, pakaian sebanyak 178 karung, makanan siap saji 60 kardus, selimut 3 kardus, perlengkapan bayi 2 kardus, pembalut wanita dan popok bayi 7 kardus, perlengkapan mandi 4 kardus, sandal dan sepatu 2 kardus dan terpal 25 buah.
Bantuan diangkut dua truk dari Kota Malang menuju Lantamal Surabaya.

“Untuk donasi berupa uang sementara terkumpul Rp 82.519.000,” pungkasnya.

Wali Kota Malang Sutiaji mengatakan, pengiriman bantuan dan donasi tidak berhenti sekali ini. Bahkan dia menganjurkan kepada seluruh ASN yang berjumlah 7300 untuk mengumpulkan donasi setidaknya seribu rupiah per hari.

“Meskipun donasi berupa barang sudah diberangkatkan akan tetapi tidak menutup kemungkinan untuk terus melakukan donasi berupa uang yang nanti akan kami teruskan ke Sulawesi Tengah,” ujar Sutiaji.

Sementara itu, Wakil Wali Kota Malang Sofyan Edi Jarwoko bersyukur, karena Kota Malang masih diberi keselamatan dan masih dapat berbagi untuk saudara yang mendapat bencana Palu, Sigi, dan Donggala Sulawesi Tengah.

“Kami berharap agar perbuatan baik ini dapat menambah semangat para ASN di seluruh OPD untuk melakukan kinerja yang baik dan prestasi yang semakin meningkat,” pungkas Bung Edi.(Der/Aka)