Pemkot Malang Imbangi Penanganan Covid-19 dengan Penguatan Ekonomi

Wali Kota Malang, Sutiaji saat diwawancarai awak media, (MG2).

MALANGVOICE – Pemerintah Kota (Pemkot) Malang kini terus fokus melakukan penanganan pandemi Covid-19. Meski begitu penguatan ekonomi juga tetap dijalankan agar tetap berimbang.

Hal itu disampaikan Wali Kota Malang, Sutiaji usai mendengarkan pidato kenegaraan Presiden Joko Widodo dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) ke-76 Kemerdekaan Republik Indonesia (RI).

Dia mengatakan penguatan-penguatan di sektor ekonomi terus dilakukan Pemkot Malang melalui koordinasi bersama Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait. Berseiring dengan penanganan Covid-19.

“Kita memiliki pertimbangan terkait penanganan Covid-19 kapan harus ngegas dan kapan harus pelan. Nah yang ngegas kan berarti ekonomi juga harus jadi bahan pertimbangan kita untuk terus menerus bagaimana masyarakat kedepan kita lindungi, begitu covid jadi ketakutan, ekonomi kita akan menurun,” ujarnya Senin (16/8).

Salah satu penguatan yang dilakukan dengan mendorong Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) yang bergerak di sektor ekonomi kreatif (Ekraf) bisa berjalan optimal dan mampu bersaing.

“Justru UMKM berbasis market place sempat mengeluh karena sulit bersaing dengan pasar global kita itu kalah dengan kualitas dan harga,” ujarnya.

“8tulah yang harus kita kuatkan bagaimana pendampingan, supaya high quality tapi low cost, nah bagaimana caranya harus ada teknologi,” sambungnya.

Pria nomor satu di Kota Malang itu berharap dimasa pandemi Covid-19 bisa tangguh dan tumbuh.

Karena itu dia mengajak masyarakat untuk gotong-royong dalam menuntaskan Covid-19 yang melanda saat ini.

“Sehingga nanti kalimat tangguh, kuat itu kebersamaan kita semua. Kalau kita tangguh kita kuat, maka akan tumbuh perekonomian kita,” katanya optimistis.

Terlebih melihat situasi saat ini, lanjut Sutiaji, kita harus bisa beradaptasi dengan Covid-19.