MALANGVOICE – Pemerintah Kota (Pemkot) Malang, berencana membangun fasilitas olahraga guna memanfaatkan lahan kosong yang ada di bawah Jembatan Kedungkandang, Kota Malang.
Hal tersebut diungkapkan, Kepala Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan Kawasan Permukiman (DPUPRPKP) Kota Malang, Hadi Santoso, berdasarkan arahan yang didapatkan dari Wali Kota Malang.
Pemkot Malang berencana membangun Skatepark dan lapangan basket di lahan kosong itu, agar bisa bermanfaat bagi masyarakat Kota Malang.
“Pak wali perintahkan di sini, di bawah fly over ini ya rencananya untuk dibuatkan skatepark. Kemudian untuk basket juga,” ujarnya, Senin (15/3).
Selain itu, Soni juga mengatakan nanti bakal ada penambahan lampu – lampu dengan desain yang unik dan beragam sebagai fasilitas penunjang.
“Nanti juga dibuat lampu-lampu lucu ya. Biar terang nanti. Sehingga nanti orang ke sini bisa refreshing di bawah jembatan ini,” imbuhnya.
Sedangkan untuk konsep desain nanti pihaknya akan berkoordinasi dengan Dinas Pemuda, Olahraga dan Pariwisata (Disporapar) Kota Malang yang dirasa lebih mengetahui untuk Skatepark maupun lapangan basket.
“Nanti teman-teme
An Disporapar yang bisa mendesain seperti apa yang aman. Skatepark itu juga gak perlu yang profesional ya, cukup untuk yang pemula gitu aja,” paparnya.
Rencananya sesuai instruksi yang disampaikan Wali Kota Malang target dalam pengerjaan bisa selesai di tahun 2021.
Harapannya jika rencana ini terealisasi, mampu menambah daftar destinasi yang ada di Kota Malang, sekaligus mengoptimalkan lahan kosong yang ada di Kedungkandang tersebut.
“Pak Wali minta tahun ini selesai. Segera selesai tahun ini ya. Semoga pemanfaatan lahannya ini optimal ya, lahan yang kosong di depan ini kalau gak dimanfaatkan malah berubah fungsi nanti,” tandasnya.(end)