Pemkab Malang Getol Gandeng Investor Kembangkan Pariwisata

MALANGVOICE – Meski masih berstatus Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) level 2, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Malang terus getol menggandeng investor untuk membangun pariwisata di Kabupaten Malang.

“Kami akan beri insentif berupa kemudahan bagi mereka yang bersedia menanamkan modal di bidang wisata dan yang lainnya,” ucap Wakil Bupati Malang, H Didik Gatot Subroto, kepada awak media, Jumat (14/1).

Didik menjelaskan, saat ini Pemkab Malang tengah melakukan pemetaan terhadap zona-zona wisata yang sudah eksis.

“Di wilayah Malang Utara ada wisata-wisata yang sudah mulai eksis, seperti Kebun Teh Wonosari, paralayang Desa Sidodadi, UB Forest dan Gunung Mujur di Karangploso,” jelasnya.

Lanjut Didik, untuk di wilayah Barat ada Coban Rondo, Desa Wisata Pujon Kidul, Bendungan Selorejo, dan beberapa destinasi lainnya juga bisa berkolaborasi.

“Kalau yang di Timur kan sudah jelas ada potensi yang luar biasa dari Taman Nasional Bromo Tengger Semeru dan di Selatan dengan gugusan pantai,” terangnya.

Menurut Didik, investor dapat memberikan sentuhan terhadap wisata-wisata yang sudah eksis sebelumnya, sehingga wisata yang dimiliki Kabupaten Malang ini akan semakin atraktif.

“Tidak melulu membuat destinasi wisata yang baru, dan tidak mematikan yang sudah ada, melainkan justru sebagai penguat agar bisa berkembang bersama-sama,” pungkasnya.(end)

spot_img

Berita Terkini

Arikel Terkait