Pemkab Malang Bangun Rusunawa Bagi ASN

Bupati Malang Saat Peletakan Batu Pertama Rusunawa. (Toski)
Bupati Malang Saat Peletakan Batu Pertama Rusunawa. (Toski)

MALANGVOICE – Pemkab Malang berupaya meningkatkan kesejahteraan dan profesionalitas Aparatur Sipil Negara (ASN) dengan membangun rusunawa (Rumah Susun Sewa) bagi yang belum mempunyai tempat tinggal atau yang berdomisili di luar kota.

Hal ini disampaikan oleh Bupati Malang Dr H Rendra Kresna saat ditemui setelah melakukan peletakan batu pertama di Block Office jalan Trunojoyo, Kecamatan Kepanjen, Kamis (8/2).

Menurut Rendra, Pembangunan rusunawa untuk ASN ini adalah yang pertama di Kabupaten Malang, nantinya pengunaannya tentunya untuk ASN yang selama ini belum mempunyai tempat tinggal.

“Dengan adanya rusunawa yang dibangun berdekatan dengan kawasan block office atau perkantoran terpadu ini, diharapkan akan memudahkan mobilitas para ASN yang berkerja di lingkungan Pemkab Malang,” ungkap Rendra.

Rusunawa ini nantinya, lanjut Rendra, akan dilengkapi dengan guest house Kabupaten Malang, dan tidak untuk diperjualbelikan.

“Sistemnya mereka akan menyewa, berapa sewanya belum dibicarakan, mungkin nanti kalau sudah selesai dihitung, pokoknya jangan sampai mematikan usaha perhotelan yang ada,” ulas Rendra.

Untuk pembangunan rusunawa, tambah Rendra, Pemkab Malang menggunakan dana hibah dari pemerintah pusat.

“Untuk anggaran semuanya dari pusat. Kami hanya mendapatkan bantuan sebesar Rp 25 miliar, karena Kabupaten Malang diparesiasi oleh Pak Menteri, karena dalam perizinan khususnya dalam masalah pembangunan kami tidak bertele-tele, prosesnya cepat,” pungkas Rendra. (Der/Ery)