PDAM Kota Malang Siapkan Kran Air Siap Minum

Kran Air Minum PDAM
Kran Air Minum PDAM

MALANGVOICE – Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Kota Malang tahun ini bakal memasang 100 kran air siap minum di beberapa fasilitas publik.

Direktur PDAM, Jemianto, mengatakan, pemasangan kran itu selain berfungsi untuk memberikan layanan air minum kepada masyarakat, sekaligus sebagai monitoring kualitas air bagi PDAM.

“Fungsinya ada dua, untuk kepentingan masyarakat karena mereka bisa minum langsung dari kran itu, sekaligus kontrol monitoring air bagi PDAM,” kata Jemianto.

Saat ini, PDAM sedang melakukan kajian secara teknis bagaimana modelnya nanti, tak hanya itu PDAM terbuka jika ada masyarakat yang mengajukan untuk kran.

“Kini sudah ada 20 lembaga pendidikan yang minta dipasang, untuk mendukung program kegiatan Sekolah Adiwiyata,” ujarnya.

Jemianto menambahkan jika program 100 kran ini dipasang secara merata dan jika itu terealisasi maka Kota Malang memiliki kran air minum terbanyak di Indonesia.

“Saya kira belum ada yang punya 100 kran air siap minum ditempat umum. Ini jika dijumlahkan dengan kran air siap minum yang sudah terpasang saat ini, menjadi 140 buah,” tukasnya.