Parpol Besar Mulai Munculkan Nama Bacabup dan Bacawabup Malang

Ketua DPC PKB Kabupaten Malang, H Ali Ahmad (Istimewa)

MALANGVOICE – Pilbub Malang 2020 mendatang mulai diramaikan dengan munculnya nama-nama Bakal Calon Bupati (Bacabup) Malang dan Bakal Calon Wakil Bupati (Bacawabup) Malang dari partai politik (parpol) besar.

Seperti, partai PKB dan Partai Golkar, serta dari Organisasi Masyarakat (Ormas) Islam yang memunculkan nama-nama untuk mendaftar sebagai Bacabup Malang.

Seperti nama H Kholiq yang akan maju melalui PKB, Siadi yang kini sebagai Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) II Partai Golkar Kabupaten Malang bakal maju melalui Partai Golkar, serta dr. Umar Usman yang nantinya akan diusung oleh ormas Nahdlatul Ulama (NU) dan Muhamadiyah Kabupaten Malang.

Ketua DPC PKB Kabupaten Malang H. Ali Ahmad, mengatakan, pihaknya telah memunculkan nama-nama untuk bersaing dalam bursa pencalonan Bupati Malang.

“Saat kami (DPC PKB Kabupaten Malang, red) telah muncul ka dua nama yaitu HM Sanusi, dan H Kholiq. Dalam pencalonan nanti, PKB membuka pendaftaran untuk siapapun, karena semua masyarakat Kabupaten Malang juga memiliki hak menjadi kandidat sebagai Bacabup Malang,” ungkap pria yang akrab disapa Gus Ali.

Akan tetapi, lanjut Gus Ali, pihaknya hanya tidak memiliki kewenangan untuk merekomendasikan siapa yang bakal maju, yang jelas PKB akan merekomendasi Bacabup Malang yang terbaik dari yang terbaik.

“Untuk rekomendasi merupakan kewenangan Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PKB. Kami (DPC PKB Kabupaten Malang, red) hanya menjalankan perintah dari pusat, dan siapapun yang mendapat direkomendasi akan kami dukung,” jelasnya.

Sementara itu, Ketua DPD Angkatan Muda Pembaharuan Indonesia (AMPI) Kabupaten Malang, HM Suwito mengantakan, jika pihaknya secara bulat mendeklarasikan dukungannya terhadap Ketua DPD II Partai Golkar Kabupaten Malang, Siadi untuk maju mencalonkan diri menjadi Bupati Malang 2020-2025.

“Kami (DPD AMPI, red) telah menyampaikan pandangan umum atau membentuk aspirasi, serta menyampaikan keinginan dan harapannya untuk memberikan dukungannya pada Pak Siadi supaya maju dalam Pencalonan Bupati Malang periode 2020-2025. Dukungan ini muncul dari masing-masing rayon melalui perwakilan daerah pemilihan (dapil) 1 sampai 7,” ucapnya

Begitu juga dikatakan, Sekretaris Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Kabupaten Malang M Nurul Humaid, bahwa NU dan Muhamadiyah Kabupaten Malang bersatu untuk memberikan dukungannya pada dr Umar Usman supaya maju dalam Pemilihan Bupati (Pilbup) Malang 2020 mendatang.

“Selain dr Umar Usman kita usung untuk maju di Pilbup Malang, pihaknya juga akan mempersiapkan kader Muhamdiyah. Karena banyak kader Muhamdiyah yang mempunyai kapasitas dan mampu memimpin Kabupaten Malang dalam lima tahun mendatang,” pungkasnya.

Perlu diketahui, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDIP Kabupaten Malang hingga saat ini telah menerima pendaftaran Bacabup dan Bacawabup sebanyak empat orang. Bahkan, satu orang sudah mengembalikan formulir pendaftaran tersebut Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Malang Didik Budi Muljono yang mencalonkan sebagai Bupati Malang atau N1. (Der/Ulm)