Parents Day Awali Ospek Mahasiswa Baru Ma Chung

Parents day Universitas Ma Chung. (Istimewa)

MALANGVOICE – Mahasiswa baru Universitas Ma Chung mengawali Orientasi Studi dan Pengenalan Kampus (OSPEK) dengan Parents Day, Sabtu (5/9). Kegiatan ini merupakan pertemuan antara mahasiswa baru dan orangtua dengan pimpinan universitas.

Acara dikemas secara online atau daring itu diikuti hampir 600 peserta, baik mahasiswa baru maupun orangtua mahasiswa baru beserta civitas akademika Universitas Ma Chung.

Ketua Pelaksana Felik Sad Windu Wisni Broto, SS., M.Hum mengatakan, bahwa sejak Ma Chung berdiri pada tahun 2007, kegiatan OSPEK selalu dikemas unik, dicontohkannya Ma Chung Festival, atau biasa disingkat MCF. Ma Chung Festival adalah rangkaian kegiatan masa orientasi mahasiswa baru berupa kegiatan pengembangan soft skill mahasiswa. Meliputi pendidikan karakter, study skill, Ma Chung race, LK day’s, krida dan inagurasi. Semua kegiatan yang diselenggarakan bertujuan pengembangan diri dengan cara-cara yang menyenangkan, serta jauh dari perpeloncoan dan intimidasi.

“Semuanya dikemas dengan menyenangkan dan menggembirakan. Makanya namanya festival, sesuatu yang menghibur, menggembirakan dan tentunya menyenangkan. Jauh sekali dari praktik-praktik perpeloncoan, intimidasi dan kekerasan,” kata Felik, melalui keterangan tertulisnya.

Kegiatan Parent’s Day dipimpinan langsung rektor dan wakil rektor satu sampai dengan tiga. Para pimpinan menyampaikan visi dan misi universitas beserta dengan implementasinya.

Dalam paparannya, Rektor Universitas Ma Chung, Dr. Murpin Josua Sembiring, SE., MSi mengatakan, bahwa Universitas Ma Chung adalah kampus nusantara, semua agama, semua suku dan budaya ada di Universitas Ma Chung. Hal itu yang menjadikan lingkungan universitas selalu hidup rukun, damai, saling menghormati, saling mendukung satu dengan yang lain.

“Selamat datang mahasiswa baru. Selamat bergabung dengan universitas Ma Chung. Meskipun kami berasal dari berbagai daerah, berbagai agama, berbagai suku bangsa dan golongan, kami bisa hidup rukun dan damai, saling mendukung satu dengan yang lainnya,” ujarnya.

Ia juga menyampaikan terobosan baru Universitas Ma Chung pada tahun 2020, yaitu dengan pembukaan program S2 Manajemen Inovatif. Sebuah program yang masih baru dan belum banyak universitas lain yang memilikinya. Ada pembiayaan khusus bagi mahasiswa Ma Chung yang akan melanjutkan ke jenjang S2.

“Setelah beberapa tahun menunggu, tahun ini keluar izin pendirian S2 Program Manajemen Inovatif. Salah satu program S2 yang masih langka di Indonesia. Sebagai bentuk apresiasi, kami akan memberikan perlakuan khusus bagi mahasiswa Ma Chung yang langsung meneruskan dari jenjang S1 ke S2,” pungkasnya.

Rangkaian kegiatan Parent’s Day ditutup dengan acara fakulter. Mahasiswa baru bersama orang tua mahasiswa baru berkumpul bersama dalam prodi masing-masing.

Ada sepuluh prodi di Universitas Ma Chung, mulai dari manajemen, akuntasi, sastra inggris, DKV, farmasi, kimia, sistem informasi, teknik informasi dan teknik industri. Dalam acara fakultair, kaprodi akan memperkenalkan visi dan misi prodi, memperkenalkan semua dosen pengajar,memperkenalkan kurikulum pembelajaran dan semua kegiatan yang dilakukan prodi. Acara ditutup dengan tanya jawab bersama mahasiswa baru dan orang tua mahasiswa baru.(der)