Nataru, Seksi V Tol Pakis-Madyopuro Siap Difungsikan

suasana tol mapan (Toski D)

MALANGVOICE – PT Jasamarga Pandaan Malang (JPM) selaku pengelola jalan tol Malang-Pandaan (Mapan) atau Pandaan-Malang (Pama) menargetkan pengerjaan seksi V Pakis-Madyopuro selesai akhir tahun.

Humas PT JPM, Agus Tri Antyo mengatakan, pihaknya menargetkan untuk ruas jalan tol Mapan di seksi V bisa beroperasi secara fungsional pada Natal dan Tahun Baru (Nataru).

“Pembangunan ruas jalan tol seksi V sejauh ini sudah memasuki tahap konstruksi yang progresnya sudah antara 85 persen. Kami berharap bisa beroperasi fungsional sebelum Natal dan Tahun Baru,” ungkapnya.

Sebenarnya, lanjut Agus, ruas jalan tol Seksi V (Pakis-Madyopuro) selesai jika tidak ada permasalahan pembebasan lahan dari warga yang bermukim di wilayah Madyopuro, Kota Malang yang berjalan alot, namun saat ini sudah selesai.

“Memang, proses pembebasan lahan sempat alot, tapi saat ini sudah selesai, dan tinggal beberapa saja. Jumlahnya saya tidak apal,” terangnya.

Untuk itu, tambah Agus, pihaknya berharap, di awal tahun 2020 mendatang, ruas jalan tol Seksi V dapat dioperasikan.

“Sudah hampir selesai, insyaallah Nataru bisa di Fungsionalkan, dan awal tahun depan bisa dioperasikan,” pungkasnya.

Sebagai informasi, ruas Tol Malang-Pandaan ini memiliki 5 seksi dengan panjang 38,588 kilometer. Untuk seksi I-III Pandaan-Singosari memiliki panjang 30,625 Kilometer, telah diresmikan oleh Presiden Jokowi pada 13 Mei 2019 lalu. Sedangkan seksi IV yang menghubungkan Singosari – Pakis mulai beroperasi pada tanggal 1 November lalu. Untuk seksi V Pakis-Madyopuro, Kota Malang dengan panjang 3,113 kilometer masih dalam tahap konstruksi. (Der/Ulm)