Mbois Pol, Aji Santoso Arsitek Baru Arema Cronus!

MALANGVOICE – Tim Arema Cronus akhirnya menjawab teka-teki siapa pelatih baru untuk kompetisi musim 2017.

Manajemen Singo Edan mengenalkan Aji Santoso, sebagai arsitek menggantikan Milomir Seslija yang tak diperpanjang kontraknya.

Mantan pelatih Persela Lamongan itu dinilai cocok menahkodai Arema karena sudah memiliki kapasitas. Selain itu, Aji juga sudah paham bagaimana permainan Singo Edan, karena pernah menjadi mantan pemain Arema.

“Semoga dengan pelatih baru ini bisa kembalikan militansi dan ciri khas Arema,” jelas General Manager, Arema Cronus, Ruddy Widodo.

spot_img

Berita Terkini

Arikel Terkait