Matangkan Visi – Misi, Sam HC Siapkan “Grand Design” Pembangunan Kabupaten Malang

MALANGVOICE – Calon Bupati dan Wakil Bupati Malang dari jalur perseorangan Heri Cahyono – Gunadi Handoko tidak main-main dalam mengarungi Pilkada Malang tahun ini.

Pasangan Calon yang mengusung tagline “Malang Jejeg” itu sedang fokus mematangkan visi dan misi untuk pembangunan Kabupaten Malang di masa mendatang.

Menurut Calon Bupati Malang, Heri Cahyono, visi – misi yang disusun melibatkan banyak tenaga ahli. Hal ini menurut Sam HC penting, karena kesuksesan pembangunan di Kabupaten Malang harus dilakukan secara holistik.

“Kami sedang mematangkan visi dan misi sehingga melahirkan program turunan. Khusus untuk visi dan misi ini saya langsung mendesain dengan menggandeng para ahli di bidangnya,” kata Sam HC, Senin (28/9).

Ia menuturkan, grand design pembangunan Kabupaten Malang harus digarap secara serius, karena berkaitan dengan hajat hidup masyarakat. Sehingga, semua turunan program dari visi dan misi dikerjakan secara detil dan saling berkaitan dengan program pemerintah pusat dan provinsi.

“Kedepan kami ini Kabupaten Malang bisa Jejeg. Hal ini bisa terlaksana, manakala bupatinya Jejeg. Rakyat bisa Jejeg ketika pemimpinnya sudah Jejeg,” tandasnya.

Sam HC menilai ada banyak hal yang harus diperbaiki di Kabupaten Malang, mulai dari permasalahan sulitnya mencari pekerjaan, harga bahan makanan yang meroket, petani yang sulit mendapatkan pupuk murah serta masalah pendidikan dan infrastruktur menjadi fokus yang kini sedang dimatangkan dalam visi – misi.