Longsor di Payung II, Jalur Malang-Kediri Tutup Total

MALANGVOICE – Longsor kembali terjadi di jalur Malang-Kediri menyusul guyuran hujan lebat mulai siang hingga malam. Kali ini longsor yang terjadi sekitar pukul 17.00 itu berlokasi di tebing sekitar Payung II, Sabtu (27/02/2021).

Berdasarkan keterangan Koordinator TRC BPBD Kota Batu, Suhartono pada pukul 17.00 WIB longsoran yang terjadi masih kecil. Setelah itu terjadi longsor susulan yang besar pada pukul 19.00 WIB.

“Akibatnya jalan provinsi Kediri-Batu ditutup total. Bagi roda dua dan mobil kecil bisa lewat Jalan Klemuk kalau berani,” jelasnya.

Suhartono menjelaskan bahwa saat ini BPBD Kota Batu masih belum bisa melakukan evakuasi. Hujan lebat masih terus terjadi sehingga sewaktu-waktu bisa terjadi longsor susulan.

“Kami tidak berani mengambil risiko mengevakuasi karena pertaruhannya bisa terkena longsor susulan,” lanjutnya.

Suhartono melanjutkan, jika hujan berhenti tim BPBD Kota Batu juga tidak langsung melakukan evakuasi. Evakuasi akan dilakukan Ahad besok.

“Jadi malam ini jalur itu tidak bisa dilewati. Bagi kendaraan besar bisa menunggu atau putar balik mencari jalur alternatif lain,” tandasnya.(end)

spot_img

Berita Terkini

Arikel Terkait