Libur Lebaran 2022, Angin Segar Industri Pariwisata Kota Batu

MALANGVOICE – Momen libur lebaran 2022 memberi angin segar bagi pelaku industri pariwisata Kota Batu. Sejak H+2 lebaran tren kunjungan wisatawan terus membludak hingga saat ini, Jum’at (6/5).

Direktur Taman Rekreasi Selecta, Sujud Hariadi menuturkan, setiap hari rata-rata tingkat kunjungan berkisar 5.000 wisatawan. Jumlah itu diyakininya akan memuncak pada Sabtu hingga Ahad besok.

“Ya bersyukur, mulai menunjukkan peningkatan dibandingkan lebaran tahun 2020 dan 2021. Karena saat itu pariwisata lesu lantaran wisatawan menahan diri imbas pengetatan perjalanan,” ujar Sujud.

Sujud menuturkan para pengunjung merupakan wisatawan rombongan keluarga. Mereka berasal dari Surabaya, Jakarta, Bandung hingga Jawa Tengah. Trend positif kunjungan ini turut mendongkrak pendapatan Taman Rekreasi Selecta. Mengingat imbas kebijakan PSBB dan PPKM membuat industri wisata terpelanting.

“Sekalipun ini ada peningkatan, tapi kami tetap membatasi kapasitas maksimal 5.000 pengunjung,” imbuh dia.

Situasi serupa juga terjadi di wahana wisata Jatim Park. Marketing and Public Relation Jatim Park Group Titik S Arianto mengatakan, kenaikan kunjungan dirasakan sejak H+3 lebaran. Kali ini sudah naik 30 persen lebih dibanding hari biasanya.

“Kemungkinan masih akan naik hingga akhir pekan Minggu nanti. Diperkirakan bisa 3.000-5.000 tiap park. Kami memiliki 5 park di bawah naungan Jatim Park Grup,” kata Titik.(der)

Berita Terkini

Arikel Terkait