Kurang Sosialisasi, Tahanan Polres Malang Kota Kebingungan Nyoblos

Pencoblosan di tahanan Polres Malang Kota. (deny rahmawan)

MALANGVOICE – Sebanyak 13 tahanan ikut coblosan Pemilu 2019 di Polres Malang Kota. Selain menggunakan baju tahanan, proses pencoblosan tidak ada yang berbeda seperti di TPS pada umumnya.

Polres Malang Kota ikut TPS 1 Kelurahan Samaan. Saat pencoblosan juga ada petugas KPU dan polisi yang ikut mengawal.

Meski begitu, ada beberapa tahanan yang kesulitan untuk mencoblos. Ada yang menganggap kertas suara itu tak perlu dibuka atau langsung dicoblos saat kondisi terlempit.

menanggapi hal itu, Komisioner KPU Kota Malang, Ashari Husen, menyatakan, memang menyadari kebingungan tahanan saat memberikan suaranya di bilik pencoblosan. Hal itu dikarenakan minimnya sosialisasi di tahanan.

“Kami hanya sosialisasi di Lapas saja, tidak sempat datang ke sini, jadi maklum,” ujarnya saat memantau langsung coblosan di Sat Tahti Polres Malang Kota, Rabu (17/4).

Setelah itu suara yang sudah terkumpul langsung diserahkan ke TPS 1 Samaan untuk dihitung. Asharei berharap semua pihak untuk sabar menanti hasil yang sdah ditetapkan KPU. (Der/Ulm)