Korban Tragedi Kanjuruhan Bertambah, Total 133 Orang

MALANGVOICE – Korban Tragedi Kanjuruhan bertambah satu orang. Adalah Andi Setiawan (33) meninggal dunia pada Selasa (18/10) setelah menjalani perawatan di RS Saiful Anwar.

Andi diketahui menjalani perawatan intensif sejak hari pertama tragedi pada 1 Oktober lalu.

“Benar meninggal dunia hari ini,” kata salah satu perwakilan Tim Gabungan Aremania (TGA), Hari Wahyudi ditemui di RS Saiful Anwar.

Baca Juga: TGA Nyatakan Tunda Aksi Turun ke Jalan

Sementara itu Humas RS Saiful Anwar, Donny Iryan, saat dikonfirmasi mengatakan, Andi meninggal dunia siang tadi.

“Ya, Andi Setiawan asal Mergosono, meninggal dunia pukul 13.20,” jelasnya.

Jenazah Andi kemudian langsung dibawa keluarga ke rumah duka di Jalan Kolonel Sugiono Gang III/C, Kota Malang.

Rencananya, jenazah Andi ini akan langsung dimakamkan sore ini.

Dengan begitu, total korban Tragedi Kanjuruhan hingga kini berjumlah 133 orang. Sebelumnya Helen Prisela (20) merupakan korban 132 yang meninggal dunia pada 11 Oktober.(der)

spot_img

Berita Terkini

Arikel Terkait