MALANGVOICE – Seorang pria yang sempat viral menjadi korban pemukulan di Sukun, Kota Malang pada Rabu (15/6) kemarin, diamankan petugas kepolisian.
Kapolsek Sukun, Kompol Nyoto Gelar mengatakan, korban yang merupakan warga Kabupaten Malang itu sudah melaporkan kejadian tersebut dan telah menjalani visum.
“Setelah kejadian, kamis (16/6) sekitar pukul 03.00, dari Polsek mendatangi TKP. Terus si korban sudah melapor ke Polsek dan sudah dilakukan visum,” ujarnya, Kamis (16/6).
Ia menyampaikan, korban yang saat ini masih berada di Polsek sukun belum bisa dimintai keterangan. Sebab, yang bersangkutan masih tak sadarkan diri karena pengaruh minuman beralkohol.
“Sementara ini masih dalam pemeriksaan. Tadi pagi yang bersangkutan dalam kondisi mabuk. Jadi masih belum bisa ditanyai,” kata Nyoto.
Polisi juga meminta keterangan dua orang saksi. Meski begitu, Nyoto belum mengetahui secara pasti apa motif aksi penganiayaan tersebut.
“Kami belum bisa menduga apa penyebab kejadian itu. Sementara untuk identitas pelaku, kami masih berupaya untuk memvalidasi,” tandasnya.
Sebelumnya, aksi pemukulan yang dilakukan sejumlah orang kepada warga Kabupaten Malang itu viral di media sosial (Medsos).
Dalam video berdurasi 30 detik itu, terlihat seorang pria dipukuli oleh sejumlah orang hingga babak belur. Kejadian tersebut berada di Jalan S Supriyadi, Sukun, Kota Malang.(der)