MALANGVOICE – Seorang anak berusia 11 tahun bernama Dimas Oki Saputra yang dikabarkan hanyut di Sungai Amprong, Senin (10/12) sore lalu berhasil ditemukan.
Selasa (11/12), Dimas warga Jalan Ki Ageng Gribik, Kedung Kandang, Kota Malang ini ditemukan tim SAR gabungan di aliran sungai berjarak 700 meter dari lokasi pertama hanyut. Tepatnya di bawah jembatan Ragil pada pukul 9.20 WIB.
“Korban ditemukan sudah meninggal dunia di aliran sungai. Korban langsung dibawa ke RS Saiful Anwar,” kata Kapolsek Kedung Kandang, Kompol Suko Wahyudi. Setelah itu, korban akan dibawa ke rumah duka untuk segera dimakamkan.
Seperti diketahui, korban sebelumnya berenang bersama rekannya di Sungai Amprong sekitar pukul 14.00 WIB. Namun, rekannya tersebut tak melihat korban muncul dari sungai dan langsung meninggalkan lokasi.
Sekitar pukul 14.30 WIB, ada saksi yang melihat baju korban di pinggir sungai dan mencari Dimas bersama warga sekitar. Karena tidak ditemukan akhirnya open SAR dilakukan.
Hingga pagi tadi pencarian korban terus dilakukan dengan menyusuri sungai dibantu SAR gabungan sebanyak 200 personel. Beruntung korban bisa ditemukan 700 meter dari lokasi awal.(Der/Aka)