Kompak, Tim dan Relawan Malang Jejeg “Srawung” dengan Warga

MALANGVOICE – Kompak. Kata itulah yang menggambarkan kondisi tim kerja Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Malang Jalur Independen, Heri Cahyono- Gunadi Handoko.

Kali ini Paslon yang mengusung tagline Malang Jejeg itu menerjunkan tim kerja dan relawan mereka untuk menyapa masyarakat. Bukan saja mengenalkan visi dan misi Paslon Malang Jejeg, tim dan relawan juga membagikan masker sebagai upaya pencegahan penyebaran Covid -19.

Ketua Tim Kerja Malang Jejeg, Soetopo Dewangga mengatakan semangat tim dalam mengkampanyekan visi dan misi Paslon Nomor Urut 3 tak lain karena sesuai dengan kebutuhan masyarakat.

Soetopo Dewangga

Bahkan, “Jejeg Songo” yang menjadi program andalan Paslon Heri Cahyono – Gunadi Handoko berawal dari keresahan dan keluhan masyarakat yang ada di 33 Kecamatan dan 390 Desa.

“Rata-rata yang diinginkan adalah pendidikan gratis, kesehatan gratis, pengurusan KTP mudah dan juga harga pangan stabil dan ketersediaan lapangan kerja,” ujarnya.

Soetopo menjelaskan tim kampanye yang turun ke lapangan sudah diberikan bekal materi tentang “Jejeg Songo”, sehingga bisa menyampaikan pesan itu dengan baik kepada masyarakat.

Tim Malang Jejeg saat bagikan Masker

” Ketika kami sampaikan jika Sama HC punya program berobat hanya menggunakan KTP banyak masyarakat antusias dan mendukung Paslon independen,” imbuhnya

Apalagi, program kongkrit yang dikemas dalam “Jejeg Songo” dituangkan dalam pakta integritas dan ditandatangani langsung oleh Paslon sehingga makin memantapkan hati masyarakat.

“Bahwa apa yang disampaikan Sam HC bukan sekedar janji tapi komitmen, tidak saja komitmen dalam kata – kata tapi tindakan nyata yakni dengan menandatangani kontrak politik langsung dengan masyarakat,” beber Sutopo.

Ia berharap dengan terjunnya tim dan relawan membantu kampanye bisa mengoptimalkan masa kampanye yang singkat guna menyampaikan program kepada masyarakat.