Kebut RAPBD 2016, Rendra Ajak SKPD Bekerja Maksimal

Bupati Malang, Rendra Kresna, usai mengikuti rapat paripurna di Gedung DPRD.

MALANGVOICE- Rancangan Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (RAPBD) Kabupaten Malang, masuk tahap pembahasan Raperda. Hal tersebut tersaji dalam rapat paripurna di Gedung DPRD Kabupaten Malang, Selasa (1/9).

Bupati Malang, Rendra Kresna menargetkan, RAPBD selesai bulan depan sehingga bisa dijadikan acuan tahun 2016. ‘”Kalau sudah rampung, SKPD bisa bekerja maksimal dan mengurangi SILPA,” katanya.

Dalam RAPBD, lanjut dia, tidak mengalami perubahan program prioritas. Mengacu undang-undang, program pendidikan, kesehatan dan pengentasan kemiskinan didahulukan.

Selain itu, dalam APBD 2016 juga dicantumkan program percepatan pembangunan pedesaan melalui pemenuhan infrastruktur, seperti akses jalan dan PJU.

Disinggung soal program Madep Manteb, Rendra menegaskan, program tersebut sudah tertuang dalam RPJMD.

“Program yang disusun tetap sama dengan RPJMD, tinggal siapa bupatinya nanti, Madep Manteb kan program selama saya menjabat,” paparnya.-