Karyawan Sport Mania Dengar Letupan Sebelum Kebakaran

Kebakaran Ruko di Jalan Mt Haryono

Proses pemadaman di ruko Sport Mania. (deny rahmawan)
Proses pemadaman di ruko Sport Mania. (deny rahmawan)

MALANGVOICE – Salah satu karyawan Sport Mania, Sofi, mengaku saat kebakaran ada sekitar 15 orang di dalam toko. Api diketahui pertama kali oleh Wahyu yang berada di lantai 2.

“Sebelumnya saya dengar suara letupan lampu dari atas. Terus Wahyu teriak. Akhirnya saya juga teriak ke teman-teman yang lain, itu jam 9 pagi,” katanya.

Dalam waktu yang cepat api sudah menyebar ke lantai dua. Karyawan lain sempat berusaha memadamkan api dengan alat seadanya, namun usaha tersebut gagal dan api justru semakin membesar. Seluruh karyawan akhirnya keluar dan menyelamatkan barang di toko lantai bawah.

“Waktu itu ada yang tidur di toko. Terus turun semua. Toko sudah buka jam 8.30 WIB,” lanjutnya.

Sementara itu, pengelola Sport Mania, Tarastanti, menyatakan barang di lantai dua sudah ludes terbakar. Sementara barang di lantai dasar sebagian sudah diselamatkan.

“Kerugian saya belum tahu. Kemungkinan ya ratusan juta kalau dilihat dari efek kebakaran ini. Barang yang tidak terbakar sudah dipindah,” tuturnya.

Saat ini polisi sudah melakukan olah TKP kejadian dan arus lalu lintas mulai lancar. Akan tetapi, lokasi kebakaran masih dipasangi garis polisi.

Sebagian karyawan Sport Mania juga terlihat masih berada di Polsek Lowokwaru untuk dimintai keterangan. (Der/Ery)