Jalan Sehat Arema Sadar Pajak VI Jadi Stimulan Patuhi Kegiatan Perpajakan

Pemberangkatan Jalan Sehat Sadar Pajak VI oleh Wali Kota Malang, Sutiaji didampingi para pejabat lain di depan Balai Kota. (istimewa)

MALANGVOICE – Event tahunan Jalan Sehat Arema Sadar Pajak VI 2019 sukses digelar Pemerintah Kota Malang Minggu (28/4). Hiburan dan hadiah menarik selalu dinantikan ribuan warga Bhumi Arema, salah satunya adalah mobil.

Kepala BP2D Kota Malang, Ir Ade Herawanto, mengatakan, bahwa acara tersebut untuk merangsang masyarakat agar sadar akan pajak, karena nantinya akan kembali kepada masyarakat.

“Hari ini pengundian hadiah. Hal itu sebagai salah satu stimulan supaya lebih patuh lagi melaksanakan kegiatan pajak,” papar Sam Ade d’Kross, sapaan akrab Ade Herawanto.

Sesuai tema, warga bisa mendapatkan kupon Jalan Sehat Arema Sadar Pajak VI secara gratis di kantor kelurahan dan kecamatan setempat, serta di Kantor BP2D dan kantor-kantor Bank Jatim terdekat.

Untuk mendapatkannya pun sangat mudah, cukup dengan menunjukkan bukti lunas pajak daerah (jenis apapun). Contohnya seperti bukti lunas bayar PBB, bon bill saat makan di restoran, atau bisa juga bukti pembayaran menginap di hotel.

Oleh karena itu, Sam Ade berharap bahwa potensi yang dihasilkan dari pajak ini akan diolah secara maksimal dan akan dikembalikan lagi kepada masyarakat Kota Malang.

“Harapan kami di tahun 2023, pendapatan pajak seluruhnya tidak kurang dari 2 Triliun. Karena itu kami akan memaksimalkan potensi daerah yang kami miliki dari berbagai sektor yang ada,” pungkasnya.

Sebelumnya, para peserta Jalan Sehat Arema Sadar Pajak VI 2019 melakukan senam yang dipandu tiga instruktur dan sekaligus dihibur oleh dua Paragliding profesional yang membawa tulisan ‘Arema Taat Pajak’.

Diketahui, dalam event Jalan Sehat Arema Sadar Pajak VI 2019 itu beberapa hadiah mulai dari sepeda gunung hingga mobil telah dibawa pulang oleh sang pemenang.

Pengundian hadiah Jalan Sehat Arema Sadar Pajak VI 2019 berlangsung secara meriah. Dipandu dua MC kondang asal Kota Malang yakni Rizky ‘Boncel’ dan El Kepet.(Der/Aka)