MALANGVOICE – Semakin berkembangnya fesyen di Indonesia dan mulai bermunculan desainer muda, menjadi daya tarik Malang Fashion Week 2019 untuk memamerkan tren fesyen anak muda.
Pada peragaan busana malam ini, Sabtu (9/11) jajaran istri forkopimda turut memeriahkan catwalk dengan berbagai rancangan busana batik dari berbagai desainer. Peragaan busana ini juga akan dilaksanakan pada Minggu (10/11) malam.
Ketua Penyelenggara Malang Fashion Week 2019, Farhan Alif Dafa mengatakan, dengan fesyen show kali ini dapat menarik perhatian kunjungan wisatawan ke Malang.
“Malang sebagai kota besar tentunya perkembangan tren fesyen semakin berkembang pesat dan dapat menarik wisatawan,” ujarnya saat memberi sambutan
Pada tahun ini, akang peragaan busana tersebut mengusung tema ‘The New Era of Estern’ yakni kembali ke timur agar budaya Indonesia kembali dikenal oleh milenial. “Tentunya peragaan ini dan karya-karya desainer dikemas sesederhana mungkin, dan tentunya memggambarkan Indonesia,” imbuhnya.
Sedangkan untuk desainer, mulai dari lokal, luar kota, nasional, hingga internasional. Bahkan desainer terkemuka di Indonesia, Ivan Gunawan ikut merayakan peragaan busana ini. Karya-karya epik pria yang akrab disapa Igun ini bakal memanjakan mata penikmat fesyen.
Sementara itu, Wali Kota Malang, Sutiaji dalam sambutannya mengatakan jika Malang Fashion Week bisa menjadi tren setter fesyen dunia.
“Saya yakin di Malang Fashion Week ini akan jadi trend setter fesyen dunia. Kita punya perguruan tinggi dengan jurusan fashion, bahkan mereka pernah menggelar ajang peragaan busana sendiri,” tegasnya. (Der/Ulm)