Jadi Tuan Rumah karena Minim Kasus Anak

Wakil Wali Kota Batu, Punjul Santoso (Fathul/MalangVoice)

MALANGVOICE – Kongres Anak Indonesia ke XIII 2015 memilih Kota Batu sebagai lokasi penyelenggaraan karena Kota Batu merupakan daerah paling minim pelanggaran kasus anak.

”Alasan pelaksanaan Kongres Anak di Kota Batu ini adalah karena pusat atau dari kementrian melihat bahwa Batu itu sangat minim kejadian yang terkait dengan pelecehan, terutama kepada anak-anak,” jelas Wakil Wali Kota Batu, Punjul Santoso, kepada wartawan.

Punjul juga menyebutkan bahwa biasanya anak-anak usai mengikuti Kongres juga butuh rekreasi ke tempat wisata.

”Selain Kongres, biasanya peserta dan pendamping juga melakukan study tour. Nah wisata di Kota Batu kan kelasnya sudah mendunia sehingga kita tidak perlu anak-anak kita ke tempat yang jauh,” ungkap Punjul Coffee Morning di Kota Batu.

Punjul yakin bahwa lokasi-lokasi seperti 3T41, Museum Tugu, Museum Angkut, dan yang terbaru adalah Predator Park akan menjadi tempat pembelajaran. Sebagaimana salah satu wahana yang ada di Jatim Park I tentang Budaya Jawa sehingga orang dari luar Jawa bisa mengenal budaya Jawa juga.