MALANGVOICE – Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Malang akan menjadi leading sector Car Free Day (CFD) pada 2025 mendatang.
Car Free Day atau hari bebas kendaraan ini berada di kawasan Jalan Ijen setiap Minggu.
Kepala DLH Kota Malang, Noer Rahman Wijaya, mengatakan, meski menjadi leading sector nantinya DLH akan tetap berkolaborasi dengan OPD lain sesuai tupoksi.
Baca Juga: Gaungkan #Cari_Aman Lewat ESG Mission Safety Riding Fomo di SMKN 1 Muhammadiyah Kepanjen
Pemkot Batu Ditetapkan Pemda Terbaik dalam Kampanye Antikorupsi
“Sesuai dengan peraturan perda maupun Perwal terkait hari bebas kendaraan ini leading sektornya adalah Dinas Lingkungan Hidup. Tapi itu masih di 2025,” kata Rahman.
Saat ini, DLH masih akan memikirkan konsep Car Free Day pada 2025 mendatang. Mulai sektor keamanan, kebersihan, dan kenyamanan bagi masyarakat.
“Kami akan kemas dulu bagaimana kedepannya. Tahun 2025 secara kemasan tentunya kami akan mengundang (dinas pengampu lainnya) dan rapat koordinasi terkait persiapan hari bebas kendaraan ini. Nantinya akan disiapkan mulai sektor anggaran, keamanan, kemudian menyikapi bagaimana teknisnya,” beber Rahman.
Karena bertindak sebagai leading sektor, Rahman nantinya juga akan berkoodinasi dengan dinas lainnya. Hal itu untuk membahas bagaimana lintas sektor menangani suatu kegiatan.
“Karena leading sektornya berbeda nanti lintas sektornya bagaimana. Nanti setelah ada Perwal, akan ada SK Walikota. Karena harus ada SE atau SK Walikota yang melandasi,” tukas Rahman.
Selama ini Car Free Day (CFD) menjadi ajang tempat olahraga dan wisata masyarakat di Minggu pagi.(der)