Hampir Sepekan PSBB Malang Raya, Petugas Tindak 881 Pelanggaran

Pemeriksaan kendaraan di exit tol Madyopuro. (deny rahmawan)
Pemeriksaan kendaraan di exit tol Madyopuro. (deny rahmawan)

MALANGVOICE – Pelaksanaan PSBB Malang Raya hari ke-6 pada Jumat (22/5) menindak 266 pelanggar.

Kasat Lantas Polresta Malang Kota, Kompol Priyanto, mengatakan, penindakan dilakukan di pos penyekatan dan check point yang ada di beberapa titik.

“Ada 266 pelanggaran PSBB yang kami tindak mulai roda dua hingga roda empat,” katanya.

Dari roda dua ada 397 unit yang disuruh putar balik, sedangkan roda empat ada 237 unit. Putar balik arah ini dilakukan lantaran melanggar peraturan PSBB, yakni tidak menggunakan masker, berkendara lebih 50 persen penumpang kapasitas kendarannya dan membawa penumpang mudik.

Dengan begitu, total sudah ada 881 penindakan pelanggaran selama PSBB. Sedangkan kendaraan yang disuruh putar balik arah sebanyak 1.938 unit roda dua, sementara roda empat ada 1.010 unit.(Der/Aka)