MALANGVOICE – Wali Kota Malang, HM Anton, berharap kondusivitas Kota Malang terjaga sepanjang 2017 ini. Hal itu diungkapkan ketika apel perdana 2017, bersama Forkopimda di Alun-alun Merdeka, Selasa (17/1).
Dengan kondusivitas, lanjutnya, diharapkan semua program nasional maupun program pembangunan daerah dapat berjalan lancar. Selain itu, juga bisa tepat waktu dan sasaran serta sesuai perencanaan.
“Artinya, kita semua harus mampu mencegah semua halangan, tantangan, maupun hambatan. Tentu ini tidak lepas dari upaya kita mewujudkan Kota Malang yang selalu kondusif,” tegasnya.
Dikatakannya, upacara bendera setiap tanggal 17 ini tak semata ritual, namun lebih dari itu upacara ini merupakan wahana saling berkomunikasi, berkoordinasi dan bersilahturahmi.
“Dengan kebersamaan, saya percaya masalah yang terjadi dapat dipecahkan secara bersama-sama. Upaya ini akan berujung pada peningkatan kualitas pelayanan kepada masyarakat untuk mewujudkan kota malang yang lebih nyaman, aman, tertib dan bermartabat,” tuturnya.
Di setiap perjalanan pembangunan, kata Anton, tentu akan selalu muncul dinamika sehingga menimbulkan perbedaan pemikiran dan pandangan. Karenanya, melalui forum-forum kebersamaan, komunikasi dan koordinasi di antara Forkopimda, ia yakin ada solusi.
“Mengawali pembangunan di awal tahun 2017 ini, saya berharap agar seluruh elemen masyarakat baik itu TNI, Polri dan Pemerintah mampu mewujudkan tata kelola yang baik untuk keberlangsungan kehidupan bernegara kita,” pungkasnya.