Guru Ngaji se-Kota Malang Sepakat Dukung Abah Anton

MALANGVOICE- Sebanyak 1.000 guru ngaji yang tergabung dalam Forum Komunikasi Diniyah Takmiliyah (FKDT) Kota Malang sepakat mendukung paslon HM Anton-Dimyati Ayatulloh di Pilkada Kota Malang 2024.

“Bismillahirrahmanirrahim, kami guru ngaji se Kota Malang siap mendukung dan memenangkan Abah Anton sebagai calon Wali Kota Malang dan Abah Dimyati sebagai calon Wakil Wali Kota Malang, pada Pilkada 27 November,” tegas Ketua FKDT Kota Malang KH Umar Hamzah.

Ribuan Surat Suara Rusak, KPU Kota Malang Segera Minta Ganti

Umar Hamzah beralasan kepemimpinan Abah Anton lanjutnya sudah terbukti memberikan perhatian kepada guru ngaji dan guru madin.

“Pastinya kita akan memilih yang sudah terbukti. Selama Abah Anton memimpin kami dapat perhatian,” jelasnya.

Sementara itu Muhajir, Sekretaris FKDT Kota Malang menyebut ada 4 alasan memilih Abah Anton.

“Pertama mempunyai Integritas, kemampuan, dekat dengan ulama-ulama dan yang pasti NU,” ucapnya.

Menanggapi dukungan itu, Abah Anton memastikan dirinya mau mencalonkan diri karena niatnya hanya Ibadah.

“Saya niat ibadah daftar sebagai wali kota, bersama Abah Dimyati, akan ikut Pilkada Kota Malang 2024, karena itu mohon doa, dan dukungannya, agar kami bisa melanjutkan program-program yang pro masyarakat,” ujar Abah Anton.(der)

spot_img

Berita Terkini

Arikel Terkait