Erik: Bermain di Playground Ada Peraturannya

MALANGVOICE – Kepala Dinas Kebersihan dan Pertamanan (DKP) Kota Malang, Erik Setyo Santoso menjelaskan wahana baru di Alun-alun Kota Malang dan Taman Trunojoyo, mulai Jumat (25/9) sudah bisa digunakan.

Wahana playground itu saat ini dalam proses finishing. Di Taman Trunojoyo nampak beberapa tukang sedang mengelas dan sebagian mengecat pagar. Nantinya, kata Erik, ada peraturan penggunaan wahaya baru itu bagi anak-anak.

“Pagar kami buat sebagai keamanan anak-anak. Ada peraturannya, salah satunya harus lepas alas kaki dan tidak boleh membawa makanan minuman, tujuannya untuk melatih disiplin,” katanya saat ditemui MVoice mengecek kesiapan wahana playground di Taman Trunojoyo, Kamis (24/9), sore.

Playground yang dikhususkan bagi anak umur 3 – 12 tahun, itu setelah diresmikan akan dibuka mulai pukul 08.00 hingga 18.00 WIB. “Kami tempatkan penjaga di tiap wahana,” lanjutnya.

Dijadwalkan, playground itu diresmikan Wali Kota Malang, M Anton, Jumat (25/9). Ia berharap, dari wahana di dua tempat itu ke depan bisa bertambah lagi.

“Saya berharap semua fasilitas ruang terbuka cukup untuk masyarakat secara optimal, tahun depan mudah-mudahan ada lagi,” tutup Erik.-

spot_img

Berita Terkini

Arikel Terkait