Efisiensi, Wali Kota Malang Rampingkan OPD

Wali Kota Malang Sutiaji. (Aziz Ramadani/MVoice)

MALANGVOICE – Pemkot Malang bakal lakukan perampingan instansinya. Beberapa organisasi perangkat daerah (OPD) di akan dijadikan satu.

Wali Kota Malang Sutiaji mengaku tujuan perampingan tidak lain sebagai upaya efisiensi, baik efisiensi kinerja maupun efisiensi anggaran.

“Diperkirakan efisien tinggi, saya belum hitung pastinya,” kata Sutiaji ditemui MVoice beberapa waktu lalu.

Sutiaji melanjutkan sejumlah OPD yang akan dilebur itu adalah Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) dengan Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman (Disperkim). Dinas Perindustrian juga akan dilebur dengan Dinas Perdagangan dan Dinas Koperasi.
Lalu Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) dengan Dinas Pendidikan (Dindik). Perampingan ini, menurutnya, sudah dimatangkan konsepnya dan bakal segera diujicobakan.

“Kami rancang bangun, dan akan kami sampaikan ke Kemenpan RB,” sambung Pria berkacamata itu.

“Mengawasi 32 OPD dan 23 OPD kan beda, tidak ada yang dirugikan,” imbuhnya. (Hmz/Ulm)