Dua Wisatawan Luar Kota Tewas di Pantai Sipelot

MALANGVOICE- Hari ini bencana kembali terjadi di Desa Pujiharjo, Kecamatan Tirtoyudo, Kabupaten Malang. Dua wisatawan asal luar kota tewas tenggelam di Pantai Sipelot.

Berdasar informasi yang didapatkan MVoice, dua korban tenggelam diketahui bernama Moch Samsul Ma’arif (23), warga Kabupaten Jombang, sementara korban satunya, Johan (23), warga Sidoarjo.

Kapolsek Tirtoyudo, Iptu Yan Usuludin, menjelaskan, kejadian bermula pada pukul 09.30, rombongan yang berjumlah 10 orang menelusuri Pantai Sipelot.

“Dua orang korban MD (meninggal dunia) tepatnya di muara. Menurut keterangan para saksi, mereka semua akan menyebrangi sungai Tundo,” jelasnya kepada MVoice, beberapa menit lalu.

Yan melanjutkan, pada jarak sekitar 20 meter, tiba-tiba satu orang teman korban, Udin, minta tolong kepada temannya yang lain. Saat itu, kedua korban terseret derasnya arus sungai Tundo. Sungai itu arusnya cukup deras pasca terjadi banjir bandang, Jumat (8/7) lalu.

“Kedua korban hanyut ke laut dan kedua kembali ke pantai bersama dengan ombak, tapi sudah dalam keadaan meninggal dunia,” tandasnya.

spot_img

Berita Terkini

Arikel Terkait