DPUBM Kabupaten Malang Mulai Benahi Jalan Rusak di Jalibar

Pengerjaan jalan di Talangagung.
Pengerjaan jalan di Talangagung.

MALANGVOICE – Jalan Talangagung menuju Jalan Lingkar Barat (Jalibar) mulai diperbaiki Dinas Pekerjaan Umum Bina Marga (DPUBM) Kabupaten Malang.

Kepala DPUBM Kabupaten Malang Ir Romdhoni, mengatakan jalur Jalibar tersebut sangat penting bagi masyarakat. Sebab, para pengguna jalan yang akan ke Blitar bisa memangkas jarak tanpa harus melewati Kepanjen.

“Jalan Jalibar tersebut awalnya merupakan jalan lokal primer akhirnya menjadi jalan kolektor primer. Akibatnya jalan Talangagung kerap rusak dengan beban kendaraan yang melewatinya (Tonase). Diperparah lagi dengan tidak adanya saluran air atau drainase di kanan kiri jalan,” ungkap Romdhoni, Kamis (8/2/2018) siang.

Menurut Romdhoni, pihak DPUBM Kabupaten Malang memang sudah merencanakan perbaikan jalan Talangagung tersebut setelah cuaca tidak hujan.

“Kami menunggu cuaca cerah, sebab kami tidak ingin mengulang seperti perbaikan di akhir tahun 2017 lalu, dimana DPUBM telah melakukan perbaikan di jalan Talangagung, sampai enam kali berturut-turut akan tetapi tetap hancur lagi,” ujar Romdhoni.

Untuk itu, lanjutnya, pihak DPUBM melakukan pembuatan saluran air dan normalisasi saluran di Jalan Talangagung-Ngajum terlebih dahulu, sebab faktor inilah yang membuat aspal jalanan terus menerus tergerus akibat sering terendam air hujan yang merendam badan jalan.

“Pembuatan saluran air dan normalisasi drainase kita lakukan mulai sekarang (Hari ini, red) guna meminimalisir kerusakan jalan saat hujan kembali datang,” pungkas Romdhoni.

Dari data DPUBM Kabupaten Malang, tercatat sejak akhir tahun 2017 kemarin, terdapat sebanyak 35 titik jalan dan jembatan yang rusak dan longsor akibat curah hujan. (Der/Ery)