DPUBM Kabupaten Malang Kebut Pembangunan Jalan Wisata

Kepala DPUBM Kabupaten Malang Ir Romdhoni. (Toski)
Kepala DPUBM Kabupaten Malang Ir Romdhoni. (Toski)

MALANGVOICE – Dinas Pekerjaan Umum Bina Marga (DPUBM) Kabupaten Malang bakal segera memperbaiki akses jalan menuju lokasi pariwisata.

Fokusnya adalah jalur Srigonco, Sebab, jalur tersebut nantinya menjadi jalur wisata yang saling terkait. Konektivitas jalur jalan wisata yang jadi acuan dan target besar bagi Pemerintah Kabupaten Malang.

“Kami terus berupaya menyelesaikan pembangunan jalan penunjang pariwisata, khusunya jalan dan jembatan di Srigonco yang kondisinya paling ekstrem,” ungkap Kepala DPUBM Kabupaten Malang Ir Romdhoni saat dihubungi melalui telepon selulernya, Selasa (10/4).

Selain itu, lanjut Romdhoni, konektivitas jalan wisata menjadi sangat penting dalam mengoptimalkan potensi besar pariwisata. Baik dari jalur Gondanglegi-Turen-Wajak-Poncokusumo maupun dari jalur Pagelaran-Bantur. Dari wisata pantai sampai tembus ke wisata Bromo Tengger Semeru (BTS) yang membutuhkan infrastruktur jalan layak secara fungsi dan teknis.

“Jika jalan sudah layak dan terhubung dalam satu jaringan, maka akan menimbulkan efek domino yang akan membuat pariwisata semakin optimal,” pungkasnya.(Der/Aka)