DPC PDI Perjuangan Optimistis Raih 70 Persen Suara di Pilkada Kabupaten Malang 2020

Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Malang, Didik Gatot Subroto. (Toski D)
Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Malang, Didik Gatot Subroto. (Toski D)

MALANGVOICE – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrasi Indonesia (PDI) Perjuangan Kabupaten Malang, optimistis meraih 70 persen suara pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Malang 2020 mendatang.

“Ya, kami berharap 70 ke atas, lah. Kami (Sanusi-Didik, red) telah mengantongi rekomendasi dari DPP PDI Perjuangan,” ungkap Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Malang, Didik Gatot Subroto, saat ditemui awak media, Minggu (1/3).

Sebab, lanjut Didik, dirinya dan Sanusi merupakan pasangan yang pas dan saling melengkapi dalam Pilkada yang bakal digelar pada 23 September 2020 mendatang.

“Kami ini saling melengkapi. Saya optimisme tinggi, bisa meraih target 70 persen suara,” tegasnya.

Menurut Didik, dengan adanya Calon Bupati Malang seperti HM Sanusi di PDI Perjuangan, diyakini dapat membuat perubahan dan membawa PDI Perjuangan ke kemenangan

“Ini sebuah keyakinan PDI Perjuangan, karena pak Sanusi itu akan mewarnai di sisi kereligiusannya. Sementara saya mewakili di nasionalis,” ulasannya.

Untuk itu, tambah Didik, dirinya berkeyakinan jika HM Sanusi nantinya akan all out untuk memenangkan Pilkada Kabupaten Malang.

“Saya harus yakin dong. Beliau sudah komitmen. Beliau juga ingin mensejahterakan masyarakat Kabupaten Malang dan membesarkan PDI,” pungkasnya.(Der/Aka)