Disparta Kota Batu Gelar Sambang mBatu, Bukti Pariwisata dan Kesenian Bangkit

MALANGVOICE – Geliat pariwisata dan kesenian di Kota Batu kembali bangkit kembali. Hal ini ditandai dengan pagelaran yang diselenggarakan Dinas Pariwisata (Disparta) Kota Batu dengan tajuk Samgang mBatu, Sabtu (03/04).

Pagelaran itu dilaksanakan di panggung pertunjukan Sendra Tari Arjuna Wiwaha, Kelurahan Sisir Kota Batu. Beberapa pertunjukan kesenian tradisional dipertunjukan dalam pagelaran itu.

Mulai dari Jaran Kepang, Bantengan, Tari Sando asli Kota Batu, dan tari tradisional lainnya. Tak tanggung-tanggung, para pengunjung datang dengan membawa enam bus pariwisata.

Para pengunjung itu datang jauh-jauh dari Lamongan, Surabaya dan Jawa Tengah seperti Yogyakarta dan Solo. Kedatangan mereka terpuaskan dengan pertunjukan yang memukau serta tempat pertunjukan dengan background gunung Arjuna yang memesona.

“Tempat pertunjukannya bagus, masih terlihat sawah-sawah di belakangnya. Juga Gunung Arjunanya keren, cocok dibuat pertunjukan seperti ini,” jelas Ucok wisatawan asal Solo.

Tari Sando. (Aan)

Ia merasa Sendra Tari Arjuna Wiwaha merupakan tempat pertunjukan yang keren. Ia berharap semakin banyak pertunjukan yang keren ditampilkan di tempat itu.

“Semoga nanti kalau ada kesempatan kesini lagi ada pertunjukan yang lebih keren lagi. Ini sudah keren sih, tapi kalau kesini lagi pertunjukannya sama kan bosan,” jelasnya sambil terkekeh.

Sementara itu Kepala Disparta, Arief As Siddiq mengatakan pertunjukan ini memeliki beberapa tujuan. Antara lain mewujudkan eksistensi jati diri Kota Batu melalui seni budaya.

Juga sebagai daya tarik wisata yang aman sehat, bersih dan lestari. Tak hanya itu, tujuannya juga untuk membangun dan melestarikan seni budaya Kota Batu untuk generasi masa depan yang mengkilat dan berkarakter.

“Dari event ini, saya berharap kegiatan seni di Kota Batu supaya tetap bisa eksis dengan Prokes yang ketat. Pada gilirannya nanti, saya berharap  perekonomian bisa kembali normal seperti sebelum pandemi,” tandasnya.(der)

spot_img

Berita Terkini

Arikel Terkait