Diperiksa Bareskrim, Pemanggilan Istri Wahyu Kenzo Dijadwal Ulang

MALANGVOICE – Pemeriksaan istri Wahyu Kenzo, Anggie Maulida akan dijadwalkan ulang di Polresta Malang Kota.

Hal ini dikarenakan wanita yang dikenal Anggie Jesey harus memenuhi panggilan pemeriksaan Bareskrim Polri hari ini, Rabu (15/3).

Kapolresta Malang Kota, Kombespol Budi Hermanto mengatakan, pada pemeriksaan kemarin hanya sebentar karena Anggie ada jadwal pemeriksaan di Bareskrim Polri.

Baca Juga: Lewat CoE, FTP UB Harapkan Inovasi Mahasiswa dan Dosen Dimanfaatkan Masyarakat Umum

Kombespol Buher Pimpin Sertijab Lima Pejabat di Polresta Malang Kota

“Istri tersangka WK kemarin hanya sebentar, diperiksa di Polresta Malang Kota. Di Bareskrim sepertinya soal ATG,” katanya.

Selain Anggie, tim penyidik Polresta Malang Kota juga memeriksa penampung dana ATG, Desy Dwiasti.

“Termasuk hari ini, Desy yang menerima aliran dana ATG,” tegasnya.

Seperti diberitakan sebelumnya, Anggie Maulida dan Desy mendatangi Polresta Malang Kota pada Selasa (14/3). Anggie diperiksa tim penyidik hanya sekitar 3,5 jam dan kemudian meninggalkan Polresta Malang Kota bersama satu orang pendampimg.(der)

spot_img

Berita Terkini

Arikel Terkait