Dindik Kota Malang Intip Inovasi Pembelajaran Guru TK, SD, SMP

Penguman juara lomba inovasi pendidikan. (Anja a)
Penguman juara lomba inovasi pendidikan. (Anja a)

MALANGVOICE – Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Malang menggelar Lomba dan bimtek Inovasi Pembelajaran bagi guru TK, SD dan SMP se-Kota Malang, di Aula Dinas Pendidikan Malang, Senin (28/4).

Sebanyak 90 peserta mempresentasikan karya inovasi media pembelajaran di hadapan juri dan pemenang pun diumumkan hari ini juga.

Kabid Pembinaan Tenaga Kependidikan, Tri Sutrisnawati, mengatakan, penelitian ini sangatlah perlu agar guru di Kota Malang terdorong untuk kreatif dan inovatif menciptakan media pembelajaran.

Seorang guru harus bisa teliti melihat permasalahan dalam proses pembelajaran di kelas dan memberikan solusi. Lomba ini juga sebagai wadah bagi guru untuk mempresentasikan ide dan inovasinya. Tentunya forum seperti ini akan menambah semangat para guru terus berinovasi

“Tolong ilmu dari sini (Bimtek) disampaikan juga ke teman guru lain yang satu gugus, satu kecamatan,” kata Tri, Senin (28/5).

Para pemenang lomba, lanjut dia, akan dibina dan dilombakan pada Lomba Inovasi Belajar jenjang provinsi. Tri berharap Kota Malang bisa lolos sampai nasional. Tahun lalu, Kota Malang mengirimkan perwakilan guru sampai jenjang nasional.

Salah seorang juara dari SMPN 21 Malang, Rinto Widodo, mempresentasikan inovasi media pembelajaran power point untuk materi sel mata pelajaran IPA. Rinto mengaku meski bukan berasal dari latar belakang guru IPA, dirinya mencoba untuk membuat media yang bisa memudahkan siswa menghapal nama-nama dan istilah asing dalam sel.

Dirinya mengaku mengalami kesulitan yang sama saat belajar sel. Media powerpoint buatan Rinto juga sangat lengkap dengan berbagai fitur seperti video, gambar dan interaktif yang menarik namun tetap mudah dioperasikan.

“Ya kedepan semoga bisa mengembangkan inovasi media bukan hanya di materi sel, tapi materi lainnya,” pungkasnya.(Der/Aka)