MALANGVOICE – Politeknik Negeri Malang (Polinema) baru saja meresmikan tiga gedung pada perayaan Dies Natalies ke-36, Selasa (13/3). Gedung tersebut adalah Graha Polinema, Masjid An-Nur dan Gedung Terpadu.
Direktur Polinema, Drs Awan Setiawan mengatakan, gedung terpadu 8 lantai tersebut menjadi solusi untuk mengatasi kekurangan ruang perkuliahan. Di dalamnya dilengkapi dengan fasilitas lab, ruang kuliah pascasarjana, dan ruang pertemuan.
“Dibangun sejak 2013, gedung ini menghabiskan dana anggaran sebesar Rp 110M,” katanya.
Selain itu, Polinema juga meresmkkan Graha Polinema yang menghabiskan total anggaran Rp130M. Gedung tiga lantai ini berkapasitas 3500 orang.
Selanjutnya, Masjid An-Nur yang dibangun sejak 2014 juga diresmikan. Masjid ini dibangun dengan swadaya mandiri dari alumni, dosen, dan masyarakat. Total biaya Rp 7.8 M.
Ketiga fasilitas ini diresmikan Menteri Riset dan Teknologi Pendidikan tinggi (Menristek Dikti), Mohammad Nasir. Peresmian ini disaksikan para direktur kampus politeknik se-Indonesia, jajaran Kemenristek Dikti, dosen dan mahasiswa Polinema. (Der/Ery)