Diduga karena Arus Pendek Listrik, Rumah di Kota Batu Hangus Terbakar

MALANGVOICE– Sebuah bangunan rumah hangus dilalap si jago merah pada Sabtu pagi (21/12). Peristiwa itu terjadi di Jalan Semeru Gang IV, Kelurahan Sisir, Kecamatan Batu, Kota Batu. Pemilik rumah, Hartono hanya bisa pasrah ketika musibah itu terjadi.

Lantai dua rumahnya hangus terbakar dan nyaris tak ada barang-barang yang tersisa. Diperkirakan kerugian yang ditanggung sebesar Rp75 juta akibat musibah kebakaran.

Kepala BPBD Kota Batu, Agung Sedayu mengatakan, titik api muncul diduga karena arus pendek listrik. Sehingga menimbulkan musibah kebakaran di rumah yang berada di lingkungan padat penduduk. Beruntung kobaran api tak menjalar ke rumah-rumah yang ada di sekitar kejadian.

Terapkan Rekayasa Lalin Hadapi Lonjakan Kunjungan Wisatawan di Momen Libur Nataru

“Untuk korban jiwa nihil. Diduga kebakaran karena korsleting listrik,” terang Agung.

Petugas pemadam pun berhasil memadamkan api dan melakukan pembahasan di lokasi kejadian. Guna memastikan titik api padam agar tak menjalar lebih luas. Imbas peristiwa itu, seluruh penghuni rumah berjumlah lima orang mengungsi ke rumah saudaranya.

“Bagian lantai satu basah karena proses pembahasan oleh petugas. Sementara di lantai dua terbakar,” ujar Agung.

Dari peristiwa tersebut, BPBD Kota Batu merekomendasikan kepada dinas terkait untuk melakukan tindak lanjut pasca bencana, pemberian bantua darurat sementara, perbaikan atau pembangunan kembali rumah terbakar dan bantuan logistik untuk korban dan masyarakat yang mengikuti kerja bakti.(der)

spot_img

Berita Terkini

Arikel Terkait